PKS Ancam Laporkan Yusuf Supendi ke Polisi

Jumat, 18 Maret 2011

DETIKPOS.net - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengancam melaporkan Yusuf Supendi ke polisi. Yusuf diduga telah mencemarkan nama baik elite PKS.

"Ya itu salah satu yang akan kita pertimbangkan tapi sampai sekarang belum ambil keputusan," kata Presiden PKS Luthfi Hasan Ishaaq via sambungan telepon, Jumat (18/3/2011), saat ditanya wartawan mengenai rencana melaporkan Yusuf ke polisi.

Menurutnya desakan agar PKS mempolisikan Yusuf Supendi yang juga pendiri Partai Keadilan sudah disuarakan kader PKS. "Desakan dari banyak pengurus DPP agar dia dilaporkan sudah ada, dari daerah, provinsi-provinsi yang merasa repot menghadapi serangan ini," jelas Lutfhi.

Namun, PKS kata Lutfhi masih menimbang efek dari rencana pelaporan ke polisi. Pasalnya, selama menjadi pengurus PKS, Yusuf ikut andil. "Kita akan pertimbangkan jasa-jasa dan kebaikan dia sebagai kader PKS," tandasnya.

Seperti diketahui Yusuf melaporkan Lutfhi atas sangkaan melakukan ancaman melalui pesan singkat. Laporan ini disampaikan ke Badan Kehormatan DPR.

Selain itu, Yusuf juga menuding Sekjen PKS Anis Matta menggelapkan uang Rp10 miliar, dana pemilukada PKS di DKI Jakarta tahun 2007. Ketua Majelis Syuro PKS Hilmi Aminuddin joke tak luput dari serangan Yusuf. Yusuf menyebut Hilmi telah memperkaya diri dengan setoran partai dan kerap mengintervensi proses hukum kader di DPP. [okezone/ris]

Blog Berita Indonesia

0 komentar:

Posting Komentar

 
 
 
 
Copyright © HAUS BERITA
Using Xclear Theme | Bloggerized by Themescook